Waduh! Wulan Guritno Berani Memarahi Suami
Wulan yang bertugas sebagai Produser dan Adilla sebagai sutradara pada film 'I am Hope', membuat Wulan ambil kesempatan.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
![Waduh! Wulan Guritno Berani Memarahi Suami](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/wulan-guritno-hadiri-peluncuran-film-am-hope_20150921_180710.jpg)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Wulan Guritno belajar mencicipi sebagai orang yang berada di belakang layar bersama suaminya, Adilla Dimitri.
Wulan yang bertugas sebagai Produser dan Adilla sebagai sutradara pada film 'I am Hope', membuat Wulan ambil kesempatan.
Kesempatan yang diambil Wulan untuk mencari keuntuangan atau jadi lebih manja kepada suami. Tapi justru ia ambil kesempatan untuk memarahi suaminya.
"Dia sering aku marahin. Kesempatan nih marah-marahin dia. Dia ngga bisa juga berlaku sebagai suami apalagi kalau di forum kan," ujar Wulan, ketika ditemui di Ciputra Artpreneur, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (21/9/2015).
Ia mengaku, selama berkerjasama dengan suami untuk memproduksi sebuah film layar lebar, dirinya juga kerap berbeda pendapat.
"Debat, sering debat. Kalau di rumah saya istri, ada hukum agamanya, saya takut lah sama Allah. Tapi kalau sebagai produser saya harus menyelamatkan produksi saya," katanya.
Wulan menuturkan, meski bekerjasama dengan suami, ia tetap melakukan pekerjaan secara profesional. Meski setelah sampai di rumah, Wulan kembali menjadi kodratnya sebagai istri bagi Adilla dan ibu bagi anak-anaknya.
"Kita kalau bikin film profesional, saya sebagai produser dia sebagai sutradara. Kalau di rumah kayak seorang istri dan kewajiban-kewajibannya yang bagaimanapun suami di atas. Tapi kalau di sini (film) saya di atas dia, saya produsernya," tutur Wulan seraya tersenyum.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.