Keren! Helloween Sajikan Lagu-lagu Lawas secara Medley di Jakarta
Kedatangan Helloween ke Indonesia kali ini merupakan yang kali kelima.
Editor: Robertus Rimawan
TRIBUNNEWS.COM - Konser grup band power metal kawakan asal Hamburg, Jerman, Helloween, di Hall Basket Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/10/2015) malam berlangsung cukup meriah.
Kedatangan Helloween ke Indonesia kali ini merupakan yang kali kelima.
Band yang terdiri dari Andi Deris (vokal), Michael Weikath (gitar), Sascha Gerstner (gitar), Markus Grosskopf (bas) dan Daniel Loble (drum) menggelontorkan repertoar mereka dengan apik malam itu sambil bermandikan tata cahaya yang sedap dipandang.
Yang menarik, Helloween menyajikan lagu-lagu lawas mereka secara medley.
Menu medley mulai disajikan ketika Deris dan kawan-kawan selesai menyanyikan 'Power', sebuah single hits yang membuat para penonton terus menunjukkan antusiasme mereka terhadap Helloween, entah itu dengan meloncat-loncat dengan tangan mengepal di atas ataupun bernyanyi dengan lantang.
Panggung tiba-tiba menjadi gelap. Intro lagu 'Halloween' yang diambil dari album Keeper of The Seven Keys Part. 1 terdengar dan membuat para penonton bersorak dan bertepuk tangan. Satu persatu personel Helloween keluar dan mulai membawakan lagu yang memiliki atmosfer gelap nan horor tersebut.
Lagu selanjutnya adalah "Sole Survivor" yang mereka rilis pada 1994, disusul "I Can" dari era 1998.
Helloween nampaknya ingin para penonton bernostalgia bersama dengan membawakan secara medley lagu-lagu yang dikemas berdasarkan urutan tahun rilis.
"Jakarta, kalian hebat malam ini!," seru Deris di sela-sela aksi medley.
Setalah "I Can", medley dilanjutkan dengan lagu "Are You Metal" yang diambil dari album 7 Sinners (2010).
Spontan, lagu yang memang cukup akrab di telinga para penggemar Helloween tersebut sukses membakar kembali semangat para penonton. Tak henti-hentinya koor massal tercipta pada bagian lagu ini.
"Are you metal? Are you metal? Are you metal?," tanya Deris berulang-ulang usai lagu tersebut dibawakan.
"Yeah!" jawab para penonton dengan lantang.
Sajian lagu-lagu dari Helloween malam itu kembali belum habis. Masih ada "Keeper of The Seven Keys" yang yang didaulat menjadi penutup medley.
Helloween bahkan terlihat puas dengan senyum terkembang di wahah masing-masing personelnya. Mereka membawa musik metal mereka ke Jakarta sedangkan para penonton mengeluarkan sisi 'metal' dalam diri mereka berkat repertoar yang disajikan oleh Helloween.