Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Konser More Than Enough Dibanjiri Ribuan Penonton

Konser Jakarta Praise Community Church (JPCC) Worship (True Worshippers) mendapat sambutan sangat positif

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Konser More Than Enough Dibanjiri Ribuan Penonton
ist

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Konser Jakarta Praise Community Church (JPCC) Worship (True Worshippers) mendapat sambutan sangat positif.

Konser yang digelar di The Kasablanka, Jakarta pada Selasa (27/10) dihadiri oleh hampir 6000 orang.

Konser ini sekaligus menandai sukses album More Than Enough sejak dirilis kali pertama pada bulan Agustus silam.

''Sungguh sesuatu yang tidak akan terlupakan. Senang dan bangga melihat semua kerja keras kami sebagai satu tim sejak Januari tahun ini; dari menulis lagu-lagu dan mempersiapkan album ini, akhirnya bisa membawa dampak yang luar biasa,'' kata Sidney Mohede selepas konser.

Sidney merupakan satu dari sekian banyak personel dari kelompok JPCC Worship. Personel lainnya adalah Sari Simorangkir, Billy Simpson, Ribka Yusuf Lucman, Winny Jessica, Gianni Messah, Kevaz Lucky, Jusuf Winardi, Violynt dan masih banyak lagi.

Sidney mengaku sangat takjub dengan apresiasi penonton yang datang. Dalam konser tersebut ia melantunkan lagu Christ Jesus Glorified.

''Semua rasa lelah hilang melihat ribuan orang-orang menyanyikan lagu-lagu dari album 'More Than Enough' dengan penuh semangat,'' ujarnya.

Konser ini berlangsung sekitar dua setengah jam. Sebanyak 28 lagu dari album More Than Enough dan album JPCC Worship sebelumnya dilantunkan secara solo maupun bersama dengan seluruh personel.

Konser yang dipersembahkan oleh Goodworks, Lightworks, dan Soundworks ini merupakan konser perdana dari album mereka yang terakhir setelah lebih dari 30 album yang mereka produksi sejak tahun 1997.

Hal yang sama juga diungkapkan oleh Billy Simpson. Bagi dia, konser ini menjadi salah satu pengobat hati di tengah persoalan sosial yang semakin pelik di negeri ini.

''Hal yang luar biasa pasti selalu terjadi sewaktu nyanyian dari ribuan hati terdalam dinaikan dan diperdengarkan kepada satu Pribadi yang selalu mendengar,'' kata pria yang dalam konser ini melantunkan lagu None Like You.

Billy kemudian menambahkan,''Di tengah hidup yang semakin penuh dengan masalah, konflik, perceraian, dan banyak hal negatif lainnya, harapan semakin pupus dari pandangan banyak orang. Tapi pesan inilah yang saya rasakan dan kami coba sampaikan melalui konser ini, bawa masih ada harapan bagi kita semua.''

Sementara itu Chika Maryana, perwakilan dari INSIDE yang menjadi distributor album ini di iTunes dan Insight Unlimited distributor album fisiknya, mengapresiasi gelaran konser ini dengan penuh sukacita. Kegembiraannya kian bertambah karena sampai kini album More Than Enough masih bertahan di iTunes chart Indonesia.

Chika menjelaskan album ini kali pertama dilepas ke iTunes pada 2 Agustus 2015. Selama sebulan penuh, kata dia, album ini berhasil menjadi jawara di iTunes Chart.

''Konser yang dipadati penonton sekaligus masih bertahannya album ini di daftar Top 10 itunes Chart Indonesia memberikan semangat kepada kami untuk terus melahirkan karya-karya berkualitas dan yang terbaik,'' urainya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas