Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pernikahan Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti Memakai Adat Sunda dan Minang

Aktor Fedi Nuril dan kekasihnya Vanny Widyasasti yang sebentar lagi akan resmi menjadi pasangan suami-istri.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Pernikahan Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti Memakai Adat Sunda dan Minang
Tribunnews/JEPRIMA
Pemain film Fedi Nuril saat ditemui pada press screening film Surga Yang Tak Dirindukan di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (7/7/2015). Fedi Nuril berperan sebagai tokoh Pras seorang suami yang berpoligami. (Tribunnews/Jeprima) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Fedi Nuril dan kekasihnya Vanny Widyasasti yang sebentar lagi akan resmi menjadi pasangan suami-istri.

Pada proses pernikahan yang digelar Minggu, 17 Januari mendatang di gedung Panti Prajurit, Balai Sudirman, Jakarta, Fedi dan Vanny akan menggunakan adat tradisional Sunda dan Minang.

"Akad Nikah kita menggunakan adat Sunda dengan undangan hanya terbatas keluarga dan teman terdekat aja," tutur Fedi melalui keterangan tertulis yang diterima Tribunnews.com, Kamis (14/1/2016).

"Lalu untuk resepsi pernikahan, menggunakan adat Minang modern dengan mengundang 750 undangan," sambungnya.

Konsep pernikahan itu rupanya mengikuti keinginan dari sang calon mempelai wanita. Seperti diketahui, Vanny merupakann wanita berdarah campuran Sunda dan Minang.

Saat ini, baik Fedi dan Vanny tengah menjalani proses adat Jawa yakni Pingit, yang telah berlangsung sejak Sabtu (9/1/2016) kemarin.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas