Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Tanggapan Charly 'Setia Band' Soal Kasus dengan Rere Regina yang Disebut Setinggan

Apa tanggapan mantan personel grup musik ST12 tersebut?

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Tanggapan Charly 'Setia Band' Soal Kasus dengan Rere Regina yang Disebut Setinggan
KOMPAS.com/ANDI MUTTYA KETENG PANGERANG
Charly Van Houten, vokalis Setia Band, melaporkan penyanyi dangdut Rere Regina ke Polda Metro Jaya, Jumat (2/10/2015) sore. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Konflik antara musisi Charly Van Houten alias Charly 'Setia Band' dan Rere Regina disebut-sebut hanyalah settingan untuk menaikkan pamor yang meredup.

Apa tanggapan mantan personel grup musik ST12 tersebut?

Charly mengaku, tudingan guna-guna yang dilakukan ke Rere sebenarnya hanya guyonan.

"Saya sih postif aja. Aku hanya bisa ucapkan terima kasih yang sudah serang aku. Di sini aku bisa belajar dalam hidup aku. Itu hanya candaan aja. Seperti yang disebutkan Mas Rifai (pengacara Charly). Nggak semua bisa disangkutpautkan. Jadi paling ya, nggak ada itikad yang jelek," ujar Charly, saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (18/1/2016).

Musisi berusia 33 tahun ini menyampaikan, dirinya tidak mau berbicara soal kasus hukum yang menimpa dia. Apalagi, ia telah menyerahkan semua kasus hukum kepada pengacara dia.

"Aku nggak pernah berani bicara di depan media, karena ini aku serahkan kepada kuasa hukum aku aja. Ketika bicara ke media, aku hanya mau soal karya aku dan bikin lagu aja. Karena aku takut salah, apalagi aku juga nggak negrti soal hukum kan," katanya.

Berita Rekomendasi

Sebelumnya, Rere Regina sempat mengaku telah diguna-guna oleh Ustaz Gus Way dan vokalis Setia Band Charly Van Houten. Rere mengklaim jika ia dalam kondisi tak sadar saat melafalkan kalimat syahadat.

Rere mengatakan Gus Way melakukan guna-guna dengan mengubur rambut dia ke dalam tanah. Namun, rambut yang digunakan Rere hanyalah rambut palsu.

Namun, klaim itu dibantah Gus Way. Menurut dia, Rere Regina sadar benar ketika memutuskan memeluk Islam. Bahkan Rere sempat menceritakan latar belakang kedua orang tuanya yang adalah mualaf.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas