Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Nyaris Gila karena Jadwal yang Padat di Industri Musik

Ellie mengaku secara mental dan fisik dirinya tersiksa akibat bekerja keras mengikuti ritme kerja di industri musik.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Nyaris Gila karena Jadwal yang Padat di Industri Musik
STYLE BISTRO

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-  Ellie Goulding bersyukur, Dougie Poynter kekasihnya yang seorang musisi bisa bertahan lama dalam menjalin hubungan dengan dirinya. Ini lantaran jadwal menyanyi Ellie dari panggung ke panggung luar biasa padat.

Jadwal tur manggung di berbagai negara Ellie anggap sama sekali tidak membantu dirinya bisa menjalin hubungan asmara dengan normal.

Ellie mengaku secara mental dan fisik dirinya tersiksa akibat bekerja keras mengikuti ritme kerja di industri musik.

“Bayangkan saja saya sempat harus membayar biaya infus vitamin untuk saya sendiri dan semua anggota band. Berada di belakang panggung di acara Alan Carr, saya dan harus duduk dengan suntikan infus," tuturnya.

"Bulan lalu adalah bulan yang terberat yang mengetes seluruh aspek hidup saya. Saya nyaris kehilangan kewarasan saya karena industri musik tidaklah seperti industri lainnya," imbuhnya.

"Tidak pernah ada jam kerja yang pasti atau kapan kita harus beristirahat,” lanjut penyanyi 29 tahun ini.

Elle juga menceritakan pengalamannya yang terbiasa memulai hari bekerjanya dengan penerbangan pukul 4 pagi dan baru menuntaskan acara manggung pada keesokan harinya pulul 3 pagi.

BERITA TERKAIT

“Terkadang saya tidak punya waktu makan dalam waktu satu hari. Memang sih, pekerjaan ini sangat menghasilkan uang dan seperti layaknya yang lain, orang akan tetap mengerjakan apapun jika itu memang ia cintai," katanya.

"Jadi, semua jadwal kerja di industri musik itu saya sadari begitu berat. Tapi saya juga tahu kalau saya tidak melakukan ini, saya pasti akan mengalami depresi. Saya akan punya banyak waktu luang, tetapi akan merasa sangat buruk!” tambahnya.

Itu sebabnya Elle kemudian mengingatkan bahwa saat dirinya berjalan di karpet merah dan terlihat begitu mewah dan keren, itu sebenarnya bukan fokus utama kariernya.

“Saya bukannya tidak menikmati tampil glamor. Saya juga tidak mau munafik jika saya menikmati hal seperti itu sebagai bagian dari bintang pop," katanya. 

"Yang harus diingat adalah hal seperti harusnya berada di urutan kedua. Yang pertama harus diingat adalah menulis lagu merupakan pekerjaan utama saya,” tegasnya.

Penulis: Syanne/Nova
Sumber : E! Online

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas