Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Konser Hari Jadi ke-22 Band GIGI, Budjana Bilang Bikin Album Adalah Hal Sia-sia

Dewa Budjana menganggap membuat sebuah album adalah hal yang sia - sia.

Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Konser Hari Jadi ke-22 Band GIGI, Budjana Bilang Bikin Album Adalah Hal Sia-sia
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Grup musik GIGI yang beranggotakan Arman Maulana (Vocal), Dewa Budjana (Gitar), Thomas Ramdhan (Bass), Gusti Hendy (Drum) saat menggelar konferensi pers ulang tahun ke 22 di Pisa Cafe Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (15/3/2016). Untuk merayakan ulang tahun band GIGI yang ke 22 mereka akan menggelar konser. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM - Band GIGI, bulan ini genap berusia 22 tahun dalam berkarir di dunia musik Indonesia.

Band yang kini digawangi Arman Maulana (Vocal), Dewa Budjana (Gitar), Thomas Ramdhan (Bass), Gusti Hendy (Drum) ini, akan merayakan konser untuk merayakan hari jadinya ke 22 tahun.

Tidak hanya itu, selama 22 tahun berkarir di belantika musik Indonesia, saat ini, GIGI sudah mengeluarkan 25 album yang sudah dirilisnya.

"Di balik suksesnya GIGI, tak lepas dari support para istri dan anak dari masing personel, keluarga, sahabat, dan juga para fans yang tergabung salam GIGIKITA," ujar Armand Maulana kepada wartawan saat konfrensi pers di Pisa Cafe di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, selasa (15/3/2016).

Dewa Budjana, selaku gitaris GIGI menceritakan mengenai konser bandnya ke 22 tahun. Budjana (panggilannya) menegaskan, kalau konsernya nanti tidak ada yang berbeda.

"Tidak ada yang spesial dalam konser ini. Karena kita tidak mengeluarkan album. Beda sama sebelumnya," ujar Budjana

Dewa Budjana menganggap membuat sebuah album adalah hal yang sia - sia.

BERITA TERKAIT

"Sebab saat ini ketika rekamanan dan mengeluarkan album sulit untuk dipromosikan jadi sama saja membuang energi kita," tuturnya.

Konser 22 tahun ini, hanya dianggap sebagai sebuah rasa syukur seluruh personel GIGI, yang masih bisa berkarya sampai saat ini.

"Rasa syukur ini kita ungkapkan melalui musik karena kita pemain musik," kata Thomas.

Konser ini sedikit berbeda, karena band GIGI akan mengiringi seluruh bintang tamu yang memeriahkan konser 22 tahunnya.

Konser akan diadakan di salah satu stasiun televisi swasta di kawasan Tendean, pada 22 Maret 2016.

Sederet artis dari berbagai generasi akan memeriahkan konser 22 tahun GIGI, seperti Dewi Gita, Raisa, Yura, D'Massive, RAN, Barasuara serta Once.

Namun, ketua manajemen band GIGI, Aria Baron menjelaskan kalau nantinya, tidak menutup kemungkinan band yang bergenre rock ini akan melakukan reunian.

"Kita gak tau yah. Tapi yang jelas saya mau lempar proposal dulu ke mereka. Nanti, GIGI akan ada format reunian," ungkap Baron.

Namun, hal ini ditanggapi secara positif oleh seluruh personel GIGI. Dimana mereka semua baru tau akan ada reunian tersebut.

Konser ini pun dapat menjalin silahturami dengan personil yang telah hengkang dari Gigi. Hingga kini Gigi dan para mantan personilnya masih berhubungan sangat dengan baik. Arie Puji Waluyo/Warta Kota

Sumber: Warta Kota
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas