Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Cathy Sharon Masih Harapkan Rumah Tangga Tetap Utuh

Cathy juga sempat meminta doa agar dirinya diberi kekuatan dan kesabaran untuk mempertahankan keluarganya.

Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Cathy Sharon Masih Harapkan Rumah Tangga Tetap Utuh
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Aktris Cathy Sharon saat menghadiri sidang cerai lanjutan antara dirinya dan Eka, di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (07/03/2016) siang. Dalam kesempatan itu, Cathy Sharon mengungkapkan keterkejutannya saat pertama kali mendengar dirinya digugat cerai. Menurutnya, Eka Kusuma tak mengajak dirinya untuk bicara terlebih dulu soal perceraian. Tribunnews/Jeprima 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Meski sidang perceraiannya terus bergulir, aktris cantik Cathy Sharon masih mengharapkan keutuhan rumah tangganya dengan sang suami, Eka Kusuma.

"Saya masih harapkan suami saya karena saya masih cinta dia dan saya masih harapkan keluarga kami tetap utuh," ujar Cathy.

Ditemui usai sidang perceraiannya di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (21/03/2016), Cathy mengatakan bahwa sidang tersebut berjalan lancar.

Cathy juga sempat meminta doa agar dirinya diberi kekuatan dan kesabaran untuk mempertahankan keluarganya.

"Aku mohon doanya aja. Semoga aku diberikan kekuatan dan kesabaran untuk dapat mempertahankan keluarga saya agar tetap utuh, agar kita tetep jadi keluarga yang bahagia. Ya, demi anak-anak saya," ujarnya.

Tak banyak yang Cathy tuturkan usai sidang tersebut.

Berita Rekomendasi

Pasalnya, dikatakan Cathy, dirinya harus cepat pulang karena anak keduanya yang masih bayi ditinggal di rumah.

Sementara itu, Eka berjalan tergesa menuju mobilnya dengan kawalan beberapa laki-laki, menghindari awak media.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas