Ajak Warga Menjaga Jakarta Bersih, Aktris Poppy Sovia Punguti Sampah Bareng Relawan di Car Free Day
Aksi yang dilakukan saat Car Free Day berlangsung ini, dimulai pada pukul 07.00 pagi.
Penulis: Yurike Budiman
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris Poppy Sovia bergabung dengan sejumlah relawan yang bernaung di bawah Sekolah Relawan di acara aksi pungut sampah di sekitar Bundaran HI, Jakarta Pusat, Minggu (27/3/2016).
Bersama para relawan, Poppy terlihat bersemangat memunguti sampah yang mereka temukan di sela acara Car Free Day (CFD) ini demi mengajak warga Jakarta Jakarta sadar menjaga kotanya bersih dari sampah.
Acara berlangsung mulai sekitar pukul 07.00 pagi.
"Visi atau cita-cita kami adalah ingin adanya perubahan perilaku pola masyarakat, buat Jakarta bersih bukan karena banyaknya petugas kebersihan tapi karena kesadaran sendiri," ungkap Dony, Direktur eksekutif Sekolah Relawan di sela acara.
Ia mengatakan kehadiran aktris Poppy Sovia juga sangat membantu dalam gerakan ini.
"Saya salut dengan Mbak Poppy. Ia dengan kesadaran sendiri ingin bergabung, dan dari tadi semangat sekali memberitahu warga untuk membuang sampah pada tempatnya. Kita juga meminta agar warga turut mengedukasi kerabatnya agar tidak membuang sampah sembarangan," jelas Dony.
"Kita sudah siap-siap sejak pukul 06.00 tapi mulai keliling dan pungut sampah pukul 07.00, sudah banyak yang buang sampah jam segitu," katanya.
Relawan yang ingin terjun langsung bisa siapa saja dan aksi ini akan dilakukan setiap Minggu saat Car Free Day berlangsung. Hal itu disampaikan langsung oleh Dony.
"Siapa saja bisa ikut terjun ke aksi ini, tapi bisa juga menghubungi kami bila ingin tahu kegiatan yang akan dilakukan. Bisa kirim email ke sahabat@sekolahrelawan.com," kata Donny.