Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Lala Karmela: Body Language Juga Bisa Tunjukkan Keseksian

Lala menuturkan, keseksian seorang wanita bisa terlihat tidak hanya dari busana yang digunakan, tapi bisa juga dari bahasa tubuh wanita itu sendiri.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Lala Karmela: Body Language Juga Bisa Tunjukkan Keseksian
TRIBUNNEWS.COM/JEPRIMA
Pemain film Lala Karmela saat menghadiri konferensi pers Indonesian Box Office Movie Awards (IBOMA) 2016 di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (8/3/2016). Tribunnews/Jeprima 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi sekaligus artis peran, Lala Karmela mengaku memang tidak terlalu suka menggunakan busana-busana yang terlalu minim saat tampil di atas panggung atau menghadiri suatu acara.

Lala menuturkan, keseksian seorang wanita bisa terlihat tidak hanya dari busana yang digunakan, tapi bisa juga dari bahasa tubuh wanita itu sendiri.

"Body language itu juga bisa kok tunjukin kalau kita seksi," ujar Lala ketika ditemui di Plaza Indonesia, MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (28/4/2016).

"Terus kalau aku juga tampil seksi itu, baju yang simple banget. Itu relatif nggak harus memperlihatkan kulit, tapi dari pembawaan kita juga," sambungnya.

Penyanyi kelahiran Bandung, Jawa Barat ini juga mengatakan, pada saat tampil di atas panggung sebagai penyanyi, ia lebih suka menggunakan busana-busana yang nyaman dan simpel.

Apalagi, ia juga kerap memainkan alat musik gitar ketika sedang bernyanyi di panggung.

Berita Rekomendasi

"Aku suka yang nyaman. Aku anak jeans banget. Kaya kemarin-kemarin kuliah, aku nggak bisa yang girly banget. Aku nyanyi juga kan pakai gitar, jadi susah yang pakai hak tinggi," katanya lalu tersenyum.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas