Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

Adegan di Film AADC? 2 Ini Bikin Ahok Jadi Baper

"Waktu lihat dia (Rangga) ketemu emaknya, rasanya itu, gimana sih 25 tahun tidak ketemu terus kumpul makan lagi."

Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Adegan di Film AADC? 2 Ini Bikin Ahok Jadi Baper
TRIBUN/DENNIS DESTRYAWAN
Ahok berfoto bersama para pendukung AADC? 2 usai acara nonton bareng film ini di Jakarta, Rabu (11/5/2016) malam. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengaku sempat tersentuh saat menonton film Ada Apa Dengan Cinta? 2 (AADC?) 2. Sebuah adegan dalam film tersebut, diakui Ahok, membuat perasaannya terbawa atau baper.

Tapi, bukan pertemuan antara Rangga (Nicholas Saputra) dengan Cinta (Dian Sastrowardoyo) yang membuatnya meringis. Melainkan pertemuan Rangga dengan ibunya setelah puluhan tahun tidak berjumpa.

"Waktu lihat dia (Rangga) ketemu emaknya, rasanya itu, gimana sih 25 tahun tidak ketemu terus kumpul makan lagi," ucap Ahok seusai nonton bareng AADC? 2 di Jakarta Theater, Jakarta Pusat, Rabu (11/5/2016) malam.

Ahok punya alasan kenapa pertemuan Rangga dan Cinta, yang sudah sembilan tahun tak berjumpa, tidak membuatnya tersentuh. Satu di antaranya karena faktor umur.

"Ya mungkin umur saya sudah separuh abad jadi enggak terlalu he-he," kata mantan Bupati Belitung Timur tersebut seraya tersenyum.

Sejumlah pemeran AADC? 2 hadir di acara nobar bersama Ahok ini seperti Dian Sastrowardoyo, Nicholas Saputra, Sissy Priscillia, dan Titi Kamal serta sang produser Mira Lesmana dan sutradara Riri Riza.

Ikut hadir pula musisi dna penyanyi untuk soundtrack film ini, Melly Goeslaw dan Anto Hoed.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas