Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun Seleb

MENAKJUBKAN! Seniman Tuban Ini Bisa Gebuk Drum Sambil Nyanyi dan Melukis

Rumah Mamiek Slamet Pamuji di perumahan Permata Bonang Jalan Sanur Blok D 2 1A tampak sederhana.

Editor: Sugiyarto
zoom-in MENAKJUBKAN! Seniman Tuban Ini Bisa Gebuk Drum Sambil Nyanyi dan Melukis
surya/iksan fauzi
Karya Mamiek- Mamiek Slamet Pamuji (57) sedang ngedrum sambil bernyanyi dan melukis saat ditemui di rumahnya, Minggu (7/8/2016). 

Selesai melukis, cucuran keringat terlihat di seluruh wajahnya. Kelelahan tampak pada wajahnya. Pencipta album ‘Gebyar Santri Bumi Wali’ itu kemudian duduk sambil menyandarkan tubuhnya di kursi lain.

Pekerjaan tak lazim itu awalnya dilakukan dengan cara coba-coba. Sebelum menggeluti dunia musik puluhan tahun lalu, Mamiek merupakan seorang perupa.

Setahun lalu, saat diundang acara halal bi halal, Mamiek juga memperagakan hal yang sama. Kala itu, ia menggebuk drum sambil melukis seorang perempuan.

“Dulu saya senang melukis, setelah itu saya yertarik dengan musik. Saya berfikir, bagaimana bermain musik sambil melukis. Akhirnya sekarang ketemu,” beber anak seniman ketoprak dan penyuka lagu nostalgia ini.

Di masa yang akan datang, lulusan STM Negeri 1 Tuban tahun 1984 itu ingin ngedrum sambil menyanyi dan melukis seorang penari.

Tentunya, penari yang diinginkan sedang memperagakan tarian di hadapannya. Baginya, pekerjaan tersebut membuatnya senang. Mamiek ingin berkarya hingga akhir hayatnya.

“Saya merasa asyik. Saya merasa bisa menemukan diri sendiri. Insya Allah, kalau diberi umur panjang, saya akan terus berkarya,” imbuh bapak Gebyar Berlian Nusantara dan Gebyar Raya Khatulistiwa ini.

Berita Rekomendasi
Sumber: Surya
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas