Puasa Mutih Jelang Menikah
"Sama kata orang sih, kata asistenku yang muslim, harus memutihkan, puasa mutih"
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA-- Artis peran Sandra Dewi berencana untuk melaksanakan puasa mutih menjelang pernikahannya pada November 2016 ini. Alasannya, calon istri pengusaha batubara Harvey Moeis itu mengaku enggan melakukan perawatan secara intensif.
"Aku enggak mau perawatan gimana-gimana. Mungkin dua minggu sebelum hari H diet akan ketat," ujar Sandra ketika menghadiri jumpa pers Ikatan Dokter Indonesia (IDI) di Wyl's Kitchen di Hotel Veranda, Pakubuwono, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (23/8/2016).
"Sama kata orang sih, kata asistenku yang muslim, harus memutihkan, puasa mutih," sambung dia.
Selain itu, olahraga rutin juga dilakukan oleh Sandra. Ia pun memilih olahraga angkat beban yang cukup dilakukan di satu tempat saja.
"Aku olahraga saja," kata dia.
Di luar itu, Sandra yang akan menggelar pesta pernikahan di Disneyland Tokyo, Jepang, berencana akan mengundang tamu sebanyak 150 orang.
Sementara untuk pemberkatan yang akan dilangsungkan di Jakarta, Sandra menyiapkan 800 undangan.
"Undangan kan private. Kalau pembertakan di sini ramai ada 800 undangan, kalau di sana (Jepang) cuma 150 undangan," ujar Sandra.
Penulis: Tri Susanto Setiawan
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.