Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Manajemen Sebut Foto Zaskia Gotik Dipegang dan Dicium Pria Hasil Editan

- Penyanyi dangdut, Zaskia Gotik kembali mendapatkan sorotan dari netizen lantaran aksi panggungnya.

Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Manajemen Sebut Foto Zaskia Gotik Dipegang dan Dicium Pria Hasil Editan
Tribunnews/JEPRIMA
Penyanyi Zaskia Gotik saat menghadiri perayaan ulang tahun sahabtnya Jupe yang ke-36 bersama para anak yatim di Faunaland, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (15/7/2016). Zaskia 'Gotik' kini tampil dengan gaya rambut baru. Ia mewarnai rambut superpendeknya dengan warna abu-abu. Tribunnews/Jeprima 

 Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi dangdut, Zaskia Gotik kembali mendapatkan sorotan dari netizen lantaran aksi panggungnya.

Foto tubuhnya diraba-raba seorang pria di atas panggung, saat mengisi acara di Lombok Epicentrum Mall, akhir pekan lalu beredar.

Bagian belakang tubuh Zaskia Gotik dipegang dan dicium oleh seorang pria yang diduga penonton.

Anehnya Zaskia Gotik terlihat santai dan tetap asik bernyanyi, seperti terlihat dalam penampakan foto.

Mendengar hal tersebut, pihak label dari Nagaswara yang menaungi Zaskia, menilai foto itu hasil rekayasa dari orang tidak bertanggungjawab.

zaskia-gotik-dipegang-pantatnya_20160822_154329_20160823_100417.jpg

"Terkait berita Zaskia soal foto yang beredar itu seperti editan atas ulah orang yang tidak bertanggungjawab," tutur Public Relation Nagaswara, Andre ketika dihubungi melalui sambungan telepon, Selasa (23/8/2016).

Berita Rekomendasi

Andre mengatakan pihaknya punya bukti yang cukup kuat perihal foto-foto asli saat pemilik 'goyang itik' tampil di atas panggung bersama seorang pria.

Pada foto yang dimiliki Andre, tidak ada gambar yang menujukkan adegan Zaskia dipegang dan dicium bagian bokong oleh pria tersebut.

"Komentar netizen terlalu berlebihan tanpa kroscek terlebih dahulu. Goyang Itik merupakan ciri khas Zaskia dalam penampilan aksi panggungnya," tutur dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas