Christian Sugiono Cari Duit dari Bisnis Menjodohkan Orang Via Portal Online
Pria yang kerap disapa Tian itu memiliki usaha di bidang media digital yakni Malesbanget.com dan Setipe.com.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tidak hanya berkutat di dunia hiburan tanah air, artis peran Christian Sugiono saat ini juga tengah menekuni dunia bisnis.
Pria yang kerap disapa Tian itu memiliki usaha di bidang media digital yakni Malesbanget.com dan Setipe.com.
Pada bisnis Setipe.com, itu bergerak di bidang dating online atau kencan lewat dunia maya. Bisnis itu pun kini telah berhasil mempertemukan 100 pasangan hingga ada yang telah menikah.
"Sudah ada 100 pasangan yang berhasil jadi suami-istri. Member aktif kita sudah lebih dari 800 ribu," ujar Tian ketika ditemui di SCBD, Sudirman, Jakarta Selatan, Kamis (25/8/2016).
Suami Titi Kamal ini mengatakan, tujuan utama membuat bisnis yang telah berjalan sekitar 1,5 tahun itu, untuk memudahkan laki atau perempuan yang kesulitan mendapatkan pasangan.
"Banyak orang galau di sosial media. Daripada nge-galau kan HP dipegang di tangan setiap saat, mending cari jodoh. Selain bisnis, kita juga menawarkan solusi," katanya.
Bapak satu anak ini memastikan bahwa dating online miliknya tidak untuk prostitusi terselubung.
"Tidak mudah prosesnya, untuk bisa kenalan sama lawan jenis, ada 100 pertanyaan psikologi yang harus dijawab terlebih dahulu," imbuh dia.