Anak Perempuan Komeng Sempat Dibawa ke Cina untuk Obati Batuk Berlendir
Cantika Alhayu Aldi yang akrab disapa Caca, anak perempuan komedian Komeng, meninggal dunia pada Sabtu (27/8/2016) sore.
Penulis: Regina Kunthi Rosary
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Regina Kunthi Rosary
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Cantika Alhayu Aldi yang akrab disapa Caca, anak perempuan komedian Komeng, meninggal dunia pada Sabtu (27/8/2016) sore.
Sebelum meninggal, Caca sempat batuk dan tersedak.
Hal itu dikatakan oleh Komeng ketika ditemui di rumah duka di Perumahan Golf Mediterania, Jalan Parahyangan No. 72, Sentul City, Bogor, Sabtu (27/8/2016) malam.
Di samping itu, ternyata Caca sempat dibawa berobat hingga ke Cina lantaran mengidap penyakit batuk berlendir.
Namun, Komeng tak menyebutkan secara pasti kapan hal itu dilakukan.
"Iya, dulu, (sempat berobat ke Cina). Udah lama. Cuma, itu nggak apa-apa. Kayak lendir-lendir gitu aja, batuk, ya, udah," tutur Komeng.
Komeng menambahkan, sepulang dari berobat di Cina, putrinya telah sembuh dari penyakit batuk tersebut.
Kini, jenazah Caca masih disemayamkan di rumah duka dan akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Citereup, Bogor, Minggu (28/8/2016).
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.