Iqbal Kuliah di Luar Negeri, CJR Buru Penyanyi Baru
Setelah kepergia seorang personil, Iqbal lantaran harus kuliah di luar negeri, grup musik CJR saat ini menyisakan dua anggota.
Penulis: Achmad Rafiq
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Achmad Rafiq
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah kepergia seorang personil, Iqbal lantaran harus kuliah di luar negeri, grup musik CJR saat ini menyisakan dua anggota.
Salah satu personil CJR, Kiki menuturkan, pihak menjemen saat ini tengah membuat konsep untuk mencari penyanyi baru yang akan diajak berkolaborasi.
"Ya paling kalau ada job yang minta kita grup (bertiga), paling cari vokalis lain untuk featuring," ujar Iqbal ketika ditemui di Plenary Hall, JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (25/9/2016).
"Penyanyinya entah itu cewek atau cowok, kita masih matangkan konsep itu mau seperti apa," sambungnya.
Pria yang mengenakan kemeja lengan panjang motif kotak-kotak serta warna dominasi merah itu mengaku belum tahu siapa yang pantas mengisi posisi Iqbal di CJR untuk sementara.
Ia namun hingga saat ini masih menunggu keputusan dari pihak manajemen seperti apa nasib grup musik yang tenar lewat tembang 'Eeaa' tersebut.
"Kita masih tunggu dari pihak manajemen sih. Tapi aku berharapnya semoga CJR bakal lanjut terus," tutur Kiki.