Selamat! Alyssa Soebandono Terpilih Jadi Hijabers Terseleb
Alyssa Soebandono (Icha) berhasil memenangkan kategori Hijabers Terseleb di Selebrita Awards 2016
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan TribunStyle.com, Amirul Muttaqin
TRIBUNNEWS.COM - Malam puncak penghargaan Selebrita Awards 2016 telah usai digelar pada Jumat (30/09/2016) lalu.
Sederet artis kondang Tanah Air berhasil menyabet berbagai kategori penghargaan.
Satu diantaranya adalah artis cantik Alyssa Soebandono (Icha).
Istri Dude Harlino ini berhasil memenangkan kategori Hijabers Terseleb di Selebrita Awards 2016.
Ia mengungkapkan rasa terimakasihnya lewat unggahan Instagram berikut ini.
Instagram/ichasoebandono
Dalam foto tersebut nampak Icha mambawa piala yang ia dapatkan dari Selebrita Awards 2016.
Icha menuliskan keterangan yang cukup panjang dalam unggahan foto di atas.
Dalam keterangan itu, Icha membahasakan dengan cara yang sederhana dan jauh dari kesan sombong.
"Saya bukanlah siapa-siapa.
Saya hanyalah seorang wanita yang Alhamdulillah mendapatkan kesempatan untuk mewakili seluruh wanita muslimah di Indonesia.
Agar kami bisa menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Tanpa melupakan kodrat kami sebagai wanita.
Menjalani kewajiban kami untuk menutup aurat bukan berarti menghentikan langkah ini untuk tetap bisa meraih cita-cita.
Untuk tetap bisa berkarya. Terlebih ketika suami senantiasa memberikan dukungan yang luar biasa besar.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.