Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ini Cara Vino G Bastian dan Indro Warkop Cari Regenerasi Warkop DKI

Vino G Bastian dan Indro Warkop merasa perlu menanamkan seni keaktoran ke anak-anak.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ini Cara Vino G Bastian dan Indro Warkop Cari Regenerasi Warkop DKI
Tribunnews.com/Nurul Hanna
Aktor Vino G Bastian dan Indro Warkop usai mengisi kelas profesi di Quran Learning Center (QLC), Warung Buncit, Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2016) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Vino G Bastian dan Indro Warkop merasa perlu menanamkan seni keaktoran ke anak-anak.

Pasalnya, mereka mengharapkan adanya regenerasi pemain Warkop DKI.

Vino G Bastian menuturkan tujuan menanamkan seni keaktoran kepada anak-anak. Mereka pun menyempatkan diri mengisi kelas profesi di Quran Learning Center (QLC).

"Karena memang kita butuh regenerasi aktor sama halnya ketika warkop DKI Reborn. Warkop mau diteruskan makanya ada saya, ada Tora, dan Abi. Bukan untuk menggantikan tapi meneruskan," ujarnya usai mengisi kelas profesi di Quran Learning Center (QLC), Warung Buncit, Jakarta Selatan, Kamis (6/10/2016).

Vino berharap, ada generasi yang meneruskan film Warkop DKI.

"Ketika nanti generasi saya udah lewat, mereka mikir untuk nerusin Warkop. Hal-hal seperti itu yang jadi modal yang besar banget," ujarnya.

Berita Rekomendasi

Indro pun menegaskan dasar keberanian yang ditanamkan menjadi modal untuk anak-anak mencapai cita-cita apapun.

"Apalagi ini bukan hanya di depan temen-temen mereka tapi di depan orang-orang, dan banyak kamera. Itu merupakan nilai plus," tutur Indro.

Anak-anak yang berusia sekira 3 hingga 7 tahun pun antusias menjawab pertanyaan sederhana yang diberikan Vino.

"Ini sih gimana caranya kita cari perhatian mereka dulu, baru nanti gampang untuk ajarin mereka maju ke depan melatih percaya diri," ujar Vino.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas