Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Indra L Bruggman Mengaku Gagal Cari Diana Pungky

Diana merupakan pemeran Jinny tempo dulu, sedangkan Jinny sekarang dimainkan oleh Brianna Simorangkir, yang sebelumnya dikenal sebagai penyanyi.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Indra L Bruggman Mengaku Gagal Cari Diana Pungky
Warta Kota
Diana Pungky (42) sedang berpikir untuk segera pensiun dari pekerjaannya di industri televisi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis peran Indra L Bruggman (35) mengaku mengalami kesulitan untuk bertemu dengan Diana Pungky, sesama bintang sinetron seri lama Jinny oh Jinny pada 19 tahun silam.

Indra mengatakan hal itu dialaminya ketika ia ingin mengetahui tanggapan Diana mengenai pembuatan sinetron seri Jinny Oh Jinny Datang Lagi, yang ditayangkan di layar kaca tahun ini.

Diana merupakan pemeran Jinny tempo dulu, sedangkan Jinny sekarang dimainkan oleh Brianna Simorangkir, yang sebelumnya dikenal sebagai penyanyi.

"Sayangnya, saya enggak bisa kontak Diana, siapa pun, mulai dari produser, sutradara, sampai macam-macam orang kantor," ujar Indra ketika dijumpai di Gedung Trans, kawasan Tendean, Jakarta Selatan, pada Rabu (12/10/2016).

Meski begitu, Indra, yang berperan sebagai Bagus dalam Jinny Oh Jinny, berharap Diana mengapresiasi sinetron seri Jinny Oh Jinny Datang Lagi, termasuk pemain penggantinya.

"Saya tidak tahu reaksi Diana gimana, tapi saya yakin Diana nonton," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, pihak rumah produksi yang membuat sinetron seri Jinny oh Jinny Datang Lagi tadinya menginginkan Diana kembali bermain dalam sinetron seri itu. 

Berita Rekomendasi

Namun, diberitakan pula, Diana tak bisa memenuhi tawaran tersebut karena sibuk. (Tri Susanto Setiawan/kompas.com)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas