'Senjakala di Manado', Awal Tumbuhnya Benih Cinta Mikha Tambayong dan Fero Walandouw
Mikha menambahkan, hubungannya dengan Fero sudah diketahui orangtua masing-masing. Ia juga tidak malu-malu
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Artis peran Mikha Tambayong dan Fero Walandouw dipasangkan sebagai kekasih dalam film Senjakala di Manado.
Fero mengaku hubungan mereka terus berlanjut hingga proses shooting rampung.
"Memang sekarang aku lagi dekat. Menjalin hubungan sejak shooting film ini. Kenalan terus bangun chemistry," ungkap Fero saat ditemui di Hotel Amaris, Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (8/11/2016).
Mikha menambahkan, hubungannya dengan Fero sudah diketahui orangtua masing-masing. Ia juga tidak malu-malu menceritakan alasannya memilih Fero menjadi kekasih.
"Pertama, karena seiman. Terus juga sama-sama orang Manado, aku mau pendamping yang sepadan. Laki-laki harus punya visi dan misi, dia hard working juga, punya bisnis, aku cari yang sepadan, yang dewasa dari segi umur dan pemikiran. Dia sayang keluarga," ungkap Mikha.
Meskipun sudah merasa saling cocok, mereka mengaku belum siap menikah.
"Belumlah, nanti dulu. Aku baru 26 tahun. mungkin 2-3 tahun lagi aman ya. Dia (Mikha) juga mau lanjut sekolah, nantilah, kami kan masih muda," ujar Fero.
Sesuai judulnya, pengambilan gambar film Senjakala di Manado dilakukan di ibukota provinsi Sulawesi Utara tersebut.
Selain Mikha dan Fero, film ini juga dibintangi Rima Melati, Once Mekel, dan Ray Sahetapy. Film Senjakala di Manado rencananya dirilis pada akhir tahun 2016.
Dian Reinis Kumampung/Kompas.com