Ogah Ribet, Thomas Djorghi Tak Ingin Adopsi Anak dari Keluarga Sendiri
Thomas Djorghi mengaku enggan mengadopsi anak dari keluarga besarnya. Pedangdut tersebut khawatir akan ada masalah di kemudian hari.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Thomas Djorghi mengaku enggan mengadopsi anak dari keluarga besarnya. Pedangdut tersebut khawatir akan ada masalah di kemudian hari.
Thomas Djorghi mantap mengadopsi anak dari orang lain. Bagi Thomas, ia menghindari masalah dengan keluarga.
"Ribet kalau (adopsi -red) dari keluarga. Saya kalau urusan bisnis atau apa mending jangan sama keluarga. Nanti ribut enggak enak," kata Thomas Djorghi saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (29/11/2016).
Meski begitu, Thomas mengaku proses pengadopsian anak laki-laki tersebut masih sulit. Pria berusia 47 tahun ini mengeluhkan proses administrasi yang dilakukan
"Ribet banget, karena kasus penganiayaan jadi bikin susah. Terakhir kan ada kasus Angeline, makin sulit tapi saya yakin bisa," tandas Thomas.
Kakak ipar Annisa Trihapsari tersebut mengaku tak akan menyerah mewujudkan keinginannya mengadopsi anak.
Sebagai pria lajang, Thomas memendam keinginan untuk mengadopsi momongan. Rencananya, tahun depan Thomas Djorghi resmi mengadopsi yang diberi nama Perdana itu.