Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Cincin di Jari Manis Ini Tanda Laudya Cynthia Bella Sudah Dilamar Afie Kalla?

- Laudya Cynthia Bella dikabarkan akan segera menikah dengan keponakan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Afie Kalla.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Cincin di Jari Manis Ini Tanda Laudya Cynthia Bella Sudah Dilamar Afie Kalla?
instagram

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Laudya Cynthia Bella dikabarkan akan segera menikah dengan keponakan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, Afie Kalla.

Kabar tersebut tersiar ketika Bella diketahui melakukan fitting kebaya di butik milik seorang perancang busana.

Namun, kabar tersebut sudah dibantah oleh sang desainer sendiri.

Sebelumnya, Bella juga diisukan sudah dilamar oleh Afie. Kabar tersebut santer beredar di dunia maya meskipun akhirnya Bella tetap bungkam hingga saat ini.

Soal hubungannya dengan Afie Kalla saat ini, Bella memang terbilang irit bicara. Padahal, kebersamaannya sudah sering kali tertangkap kamera pewarta.

Bella memang belum mau berbagi kisah asmaranya dengan Afie kepada publik.

Begitupun soal kisah isu lamaran dan rencana pernikahannya.

Berita Rekomendasi

Tapi, ketika Bella menghadiri acara peragaan busana sahabatnya, Ivan Gunawan, di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Rabu (21/12/2016) kemarin, Bella terlihat memakai cincin cantik di jari manisnya.

Bella memang tidak dengan sengaja memamerkan cincinnya.

Cincin di jari manis Bella itu, tidak sengaja terlihat saat Bella memegang ponselnya, saat mengabadikan seorang peraga busana yang melintas di depannya.

Bella yang duduk di sebelah kanan sahabatnya, Revalina S Temat, terlihat serius melihat busana rancangan Ivan yang dipamerkan.

cincin bella

Jika diamati, ada dua cincin yang tersemat di masing-masing jari manis Bella.

Jadi, benarkah itu cincin pertunangan Bella dengan Afie?

Sayangnya, belum juga acara pergaan busana tersebut usai, Bella memilih untuk pergi meninggalkan area acara.

Bella terlihat terburu-buru meninggalkan kerumunan awak media yang ingin mewawancarainya.

Sambil tersenyum, Bella sesekali sibuk dengan ponsel yang ia tempelkan di telinga.

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas