Begini Kondisi George Michael Saat Ditemukan Meninggal
(Penyebab) kematiannya belum jelas, tetapi tidak ada yang mencurigakan. Post mortem akan dilakukan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Penyanyi asal Inggris, George Michael, meninggal dunia pada usia 53 tahun, Minggu (25/12/2016) waktu setempat.
Manajernya, Michael Lippman, mengungkapkan bagaimana kondisi Michael ketika ditemukan sudah tak bernyawa di rumahnya di Goring, Oxfordshire, Inggris.
"Michael ditemukan di tempat tidur, berbaring dengan damai," kata Lippman kepada Billboard seperti yang dikutip Kompas.com, Senin (26/12/2016).
Ia mengaku mendapatkan telepon pada pagi di hari Natal. Lippman diberi tahu bahwa Michael telah pergi untuk selamanya.
"Saya hancur. Kematiannya karena gagal jantung, tak terduga," ucapnya.
Belum ada kepastian waktu kematian Michael. Namun, ambulans dikabarkan tiba di kediaman Michael pada pukul 13.42 waktu setempat, sedangkan polisi baru datang 18 menit kemudian.
"(Penyebab) kematiannya belum jelas, tetapi tidak ada yang mencurigakan. Post mortem akan dilakukan. Tak akan ada penyataan lebih lanjut dari kepolisian Thames Valley hingga hasil post mortem sudah diperoleh," demikian pernyataan dari kepolisian Thames Valley.
Andi Muttya Keteng Pangerang/Kompas.com
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.