Berkat "Om Telolet Om", Imey Mey Jadi Trending di Media Sosial
Penyanyi dangdut Imey Mey tak percaya kalau lagu 'om telolet om' yang dibawakannya menjadi viral di media sosial.
Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Mohamad Yoenus
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi dangdut Imey Mey tak percaya kalau lagu 'om telolet om' yang dibawakannya menjadi viral di media sosial.
Hal tersebut membuat dara kelahiran 24 tahun lalu tersebut bersyukur atas keberhasilannya membawakan lagu yang tengah jadi perbincangan.
"Alhamdulillah, positif banget di medsos, langsung banyak yang posting setelah rilis. Semua akun-akun yang tentang lucu-lucu gitu, tentang info-info dunia, internasional, nasional, itu pada posting kalau sudah ada yang nyanyiin lagu Om Telolet Om, namanya Imey Mey," ungkap Imeymey saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (27/12/2016).
Imey pun berharap, dirinya bisa berkolaborasi dengan disjoki (dj) luar negeri dalam membawakan lagu 'om telolet om'. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.