Meski Pakai BPJS, Yana Zein Tetap Nombok Bayar Pengobatan
Selain membiayai pengobatan dirinya sendiri, ia juga harus membiayai dua orang anaknya yang saat ini terpaksa putus sekolah
Penulis: Apfia Tioconny Billy
Editor: Fajar Anjungroso
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pesinetron yang kerap mewarnai layar kaca dengan peran-peran antagonisnya, Yana Zein, menggunakan program BPJS untuk membiayai pengobatan kanker payudaranya.
Meskipun begitu ia mengaku masih banyak biaya lain yang dikeluarkan sehingga menghabiskan uang yang dimilikinya.
"Pakai BPJS,cuma knn biaya tetap aja karena kan mondar mandir ke rumah sakit, harus periksa ke dokter, tes darah. Kemoterapi itu kan memasukkan racun ke dalam tubuh,merusak sistem jadi harus ke rumah sakit terus. Meski BPJS mau gak mau biaya habis," ujar Yana zein saat dihubungi via telepon, Rabu (28/12/2016).
Selain membiayai pengobatan dirinya sendiri, ia juga harus membiayai dua orang anaknya yang saat ini terpaksa putus sekolah karena kondisi ekonomi Yana Zein sedang kekurangan.
Wanita 47 tahun itu saat ini tengah menjalani perawatan intensif di sebuah rumah sakit swasta di Jakarta untuk tahap penyembuhan penyakitnya.
Sudah seminggu di rumah sakit, Yana Zein tidak bisa menduga kapan ia akan keluar dari rumah sakit, karena kondisi tangannya yang bengkak dan masih mengalami sesak nafas.
"Belum tahu sih (pulangnya kapan) ,karena saya kan harus disinar dulu,tangan bengkak, masih sesak nafas ini," tutur Yana Zein.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.