Astrid Kesal Ada Pihak yang Ia Anggap Sok Tahu dalam Kasus Perceraian Aming dan Evelyn
Astrid menceritakan hal tersebut, dengan nada menahan emosi. Suaranya sempat tersendat dan terdengar serak, lantaran tak terima dengan tuduhan itu
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Belum terdengar alasan yang jelas, dari pihak komedian Aming Sugandhi mengapa ia menceraikan istrinya, Evelyn Nada Anjani. Publik pun berpendapat, konflik rumah tangga Aming dan Evelyn hanya settingan.
Dampak dari pendapat publik tersebut, Astrid, saudara Evelyn pun dihujat banyak pihak.
"Dari netizen dan DM (pesan langsung) yang masuk di ig (Instagram) saya, bilang (perceraian) ini hanya settingan. Ada yang japri (mengontak) saya dan bilang saya otak settingan," kata Astrid, saudara Evelyn di kator pengacara H.B.L & Patners Lah Firms, di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Rabu (15/3/2017).
Astrid menceritakan hal tersebut, dengan nada menahan emosi.
Suaranya sempat tersendat dan terdengar serak, lantaran tak terima dengan tuduhan yang diberikan padanya.
"Tidak ada settingan apapun, dan saya main hal (settingan) begitu itu tidak sama sekali. Pernikahan itu ibadah. Bahaya sekali. Selama ini Evelyn sama saya. Evelyn selalu di rumah saya," ungkap Astrid.
Lebih jauh, Astrid menceritakan, dirinya mengetahui awal konflik Aming dan Evelyn.
Saat Aming memutuskan meninggalkan Evelyn pada Februari lalu, Astrid juga yang berhasil membujuk Aming untuk kembali bertemu Evelyn.
Hingga akhirnya pertemuan Aming dan Evelyn di kawasan Kalibata, Selasa (14/3/2017) malam kemarin, Astrid juga tetap mendampingi pasangan tersebut.
"Kemarin malam (Aming dan Evelyn) berurai air mata ada saya. Saya kesal ada (pihak) yang sok tahu di kasus ini. Saya hanya berusaha untuk menenangkan keduanya baik Aming dan Evelyn," ujar Astrid.