Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Sidang Cerai Tommy Kurniawan Bisa Langsung Putusan

Jika Tommy Kurniawan resmi absen dalam sidang ini, sidang tetap dilaksanakan namun bukan dengan agenda mediasi.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Sidang Cerai Tommy Kurniawan Bisa Langsung Putusan
TRIBUNNEWS.COM/NURUL HANNA
Istri Tommy Kurniawan, Thania Nadira bersama kuasa hukumnya di ruang sidang Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (29/3/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Sejak sidang perdana perceraiannya yang digelar Rabu (22/3/2017) lalu, artis peran sekaligus presenter Tommy Kurniawan tak hadir, sidang kedua kembali digelar Rabu (29/3/2017).

Hari ini, Rabu (29/3/2017) sidang kembali digelar di Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten.

Kuasa hukum Thania, Sandy Situngkir dan Thania Nadira tampak hadir sejak sekira pukul 09:30 WIB. Namun, hingga pukul 11:00 WIB, Tommy belum juga terlihat hadir.

Jika Tommy Kurniawan resmi absen dalam sidang ini, sidang tetap dilaksanakan namun bukan dengan agenda mediasi.

Mediasi gagal dan agenda selanjutnya adalah verstek (putusan tanpa kehadiran tergugat). Dengan kata lain, putusan cerai bisa saja terjadi hari ini.

"Kalau Tommy tidak hadir, sidang hari ini bisa saja langsung verstek," kata Sandy Situngkir, pengacara Thania di Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (29/3/2017).

Tommy Kurniawan dan isteri, Fatimah Tania Nadira.
Tommy Kurniawan dan isteri, Fatimah Tania Nadira. (Warta Kota/nur ichsan)
Berita Rekomendasi

Thania Nadira juga tidak dapat memastikan kehadiran Tommy di sidang kali ini.

"Nggak tahu deh (Tommy datang atau tidak). Belum ada komunikasi, tanya Tommy langsung aja dateng atau engga," ucap Thania yang mengenakan kemeja putih.

Thania Nadira dan Tommy Kurniawan, memutuskan untuk tak lagi tinggal serumah sejak 7 bulan yang lalu. Thania akhirnya menggugat cerai Tommy pada 24 Februari 2016. Namun secara hukum Islam, Tommy telah menjatuhkan talak terhadap istrinya yang tak lagi mengenakan hijab tersebut.

Sebelumnya, sidang dengan agenda mediasi batal digelar pada Rabu (22/3/2017) kemarin. Namun, sidang perdana tetap dijalankan meski Thania dan Tommy sama-sama tidak menghadiri sidang tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas