Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Banyak yang Tak Mengenali, Pria Kurus Ini ternyata Brad Pitt! Dampak Cerai dengan Angelina Jolie?

Ada hal yang menyita perhatian kala Brad Pitt tampil di depan umum. Ia rupanya nyaris tak dikenal publik saat berjalan di Los Angeles.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Banyak yang Tak Mengenali, Pria Kurus Ini ternyata Brad Pitt! Dampak Cerai dengan Angelina Jolie?
e online
Ada hal yang menyita perhatian kala Brad Pitt tampil di depan umum. Ia rupanya nyaris tak dikenal publik saat berjalan di Los Angeles lantaran perubahan tubuhnya yang kini semakin kurus dari biasanya. 

TRIBUNNEWS.COM - Ada hal yang menyita perhatian kala Brad Pitt tampil di depan umum.

Ia rupanya nyaris tak dikenal publik saat berjalan di Los Angeles lantaran perubahan tubuhnya yang kini semakin kurus dari biasanya.

Brad Pitt saat itu berjalan mengenakan skinny jeans, kaus putih dipadukan jaket hitam.

Aktor berusia 53 tahun tersebut tampak kurus setelah enam bulan bercerai dari Angelina Jolie.

Dilansir laman E Online, Sabtu (1/4/2017), tubuh kurus Brad Pitt disebut-sebut karena dirinya belakangan ini memang fokus berolahraga. Seorang sumber mengatakan pemain film Mr and Mrs Smith itu hampir tiap hari olahraga.

"Dia berolahraga hampir setiap hari. Dia menurunkan berat badannya beberapa kilogram, dia ingin mendapatkan bentuk tubuh yang ideal," ujar sumber tersebut.

Sumber lain menyebut Brad Pitt ingin kurus sejak Januari 2017.

"Dia benar-benar fokus dengan dirinya kembali, dia punya seorang koki khusus untuk membuatkannya makanan sehat," ungkap sumber tersebut.

Berita Rekomendasi

Namun banyak yang menduga jika tubuh kurus Brad Pitt itu lantaran memikirkan perceraiannya dengan Angelina Jolie setelah 12 tahun hidup bersama.

Pasalnya selama ini, Brad Pitt dan Angeline Jolie selalu terlihat romantis dan begitu harmonis bersama keenam anak

Sumber: Tabloidnova.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas