Dekat dengan Pria New Zealand, Marshanda Bilang Itu Hanya Teman
Pria tersebut bernama Jay Sutadisastra, orang Indonesia yang tinggal dan kerja di perusahaan New Zealand
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM - Kegagalan rumah tangga yang menimpa Artis Marshanda dengan Ben Kasyafani rupanya tidak membuat Marshanda trauma untuk menjalin hubungan asmara dengan seseorang pria.
Setelah bercerai dengan Ben, Chaca panggilan akrab Marshanda menjalin asmara dengan artis Egi John.
Namun sayangnya, hubungan mereka pun kandas ditengah jalan.
Tapi saat ini, tampaknya Chaca sudah menemukan pengganti Egi John.
Terlihat dari postingan foto di akun Instagramnya @marshanda99, ia mengunggah foto bersama seorang pria asal New Zealand.
Pria tersebut bernama Jay Sutadisastra, orang Indonesia yang tinggal dan kerja di perusahaan New Zealand.
Namun Marshanda mengatakan lelaki asal New Zealand tersebut bukanlah pacarnya hanya teman dekat.
"Sebenernya bukan pacar itu temen deket aja. Aku post di instagram karena memang temen baik banget dan memang sengaja belom bisa berhubungan lebih serius lagi maksudnya sama dia," ungkap Marshanda.
Marshanda juga menambahkan "Dia itu kan aslinya New Zealand dan dia nanti beberapa hari lagi akan pulang ke New Zealand dan kalau kita serius hubungannya nggak memungkinkan,”
“Karena dia di New Zealand, long distance gitu, aku juga sibuk dengan pekerjaan aku, so good jadi temen baik aja dan jaga hubungan baik aja," ungkap ibu satu anak tersebut.
Lalu ketika ditanya adakah omongan untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius dan kapan target untuk menikah lagi, begini jawaban Marshanda.
"Itu sih kita belom ngomongin karena kita kenal baru beberapa bulan belum ada setahun jadi ya doain aja yang terbaik, yang pasti aku nggak buru-buru untuk pernikahan kedua,”
“Karena kita pengen yang pasti yakin dan perlu dipikirkan matang-matang jadi nggak ada alasan untuk terburu-buru," tutup Marshanda. (Grid.ID/Dianita Anggraeni)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.