Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Periksa Iwa K, BNN Tanyakan Seputar Lingkungan dan Keluarga

Tak hanya itu, Tim Assessment Terpadu BNN juga mengajukan pertanyaan seputar keluarga dan lingkungan Iwa K.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Periksa Iwa K, BNN Tanyakan Seputar Lingkungan dan Keluarga
Tribunnews/NurulHanna
Sukarso Ketua Tim Asesmen Terpadu (kiri) dan Sulistianto Daiatmoko Humas BNN di Balai Laboratorium Narkoba BNN, Cawang, Jakarta Timur, Selasa (2/5/2017). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagai upaya proses rehabilitasi, penyanyi rap Iwa K harus menjalani serangkaian pemeriksaan oleh Tim Asesmen Terpadu BNN.

Hari ini Iwa K selesai menjalani pemeriksaan pertama, beragendakan assessment medis.

Selama sekira tiga jam, Tim Asesmen Terpadu BNN mengajukan sejumlah pertanyaan kepada rapper berusia 46 tahun itu. Terutama terkait dirinya yang mengkonsumsi narkoba.

"Hari ini kita melakukan assessment medis terkait dengan penggunaan narkotikanya. Kita ingin tahu narkotika jenis apa yang digunakan, berapa lama, sejak kapan yang bersangkutan menggunakan, apakah selama ini sudah terlibat kasus-kasus hukum," kata Sukarso, Ketua Tim Asesmen Terpadu, di Balai Laboratorium Narkoba BNN, Cawang, Jakarta Timur, Selasa (2/5/2017).

Tak hanya itu, Tim Assessment Terpadu BNN juga mengajukan pertanyaan seputar keluarga dan lingkungan Iwa K.

Keseharian dan pekerjaan Iwa K juga tak luput dari pertanyaan wawancara.

Berita Rekomendasi

"Dan bagaimana kehidupan pekerjaannya, bagaimana kehidupan sosial rumah tangganya, kehidupan sosial keluarga dan seterusnya sudah kita tanyakan sampai dengan kehidupan masa kecil, kesehatan, dan kehidupan sehari-harinya," lanjut Sukarso.

Dipaparkan Sukarso, besok Rabu (3/5/2017) besok timnya akan melanjutkan dengan pemeriksaan dengan agenda assessment hukum. Jajaran penyidik pun bakal dilibatkan dalam pemeriksaan kedua.

"Untuk itu untuk assesment hukum kita akan besok libatkan tim penyidik dari BNN, tim penyidik dari Polres Bandara Soekarno Hatta, tim penyidik dari Bareskrim Polri, dan dari Kejaksaan Hukum, itu yang akan kita lakukan besok pagi sampai sore," tegas dia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas