Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Suara Raisa di Aplikasi Al Quran Digital, Ustaz Uci: Semoga Dia Dapat Hidayah dari Aplikasi Itu

Dalam aplikasi Quran Indonesia Project, Raisa Andriana membaca dua ayat yakni Ar Ra'd ayat 28 dan 29.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Suara Raisa di Aplikasi Al Quran Digital, Ustaz Uci: Semoga Dia Dapat Hidayah dari Aplikasi Itu
TWITTER
Raisa kenakan jilbab di Hari Raya Idulfitri 1436 Hijriyah. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Raisa Andriana, menjadi seorang yang dipercaya membaca dua ayat suci Al-Quran untuk sebuah aplikasi Al-Quran digital.

Hal tersebut tentu menjadi hal baru yang menarik bagi para fans Raisa, yang dilabeli nama Youraisa.

Raisa yang biasanya bernyanyi, kini lantunan suaranya saat membaca Al-Quran bisa didengar kapan saja.

Sekiranya, adakah kemungkinan seseorang justru mendengarkan suci Al-Quran, justru karena ingin mendengarkan suara sang idola?

"Saya kira nggak akan (berniat) begitu. Siapapun yang baca sama saja. tergantung niatnya," kata Ustaz Uci Armisi, Pimpinan Lembaga Pelatihan Pendidikan Al-Quran Madani, kepada Tribunnews saat ditemui di kawasan Wijaya, Jakarta Selatan, Kamis (18/5/2017).

Lebih lanjut, Uztad Uci justru berharap aplikasi yang terdapat rekaman suara Raisa, dapat memberi hidayah bagi Raisa dan yang mendengarkannya.

Berita Rekomendasi

"Mudah-mudahan dia dapat Hidayah dari (aplikasi) situ," katanya.

Dalam aplikasi Quran Indonesia Project, Raisa Andriana membaca dua ayat yakni Ar Ra'd ayat 28 dan 29.

Selama proses rekaman, Ustaz Uci Armisi juga bertindak sebagai guru mengaji yang mendampingi.

Tak hanya Raisa, jajaran penyanyi lain di antaranya Afghan Syahreza, Andien Aisyah juga turut sumbang lantunan ayat suci di aplikasi tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas