Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Misteri Suara Tembakan di Malam Pertama Viviane dan Sammy Simorangkir, Ternyata Ini Sumbernya

Rupanya ada kejadian unik yang dialami Viviane saat pertama kali tidur bareng Sammy Simorangkir.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Misteri Suara Tembakan di Malam Pertama Viviane dan Sammy Simorangkir, Ternyata Ini Sumbernya
Arie Puji Waluyo/Warta Kota
Penyanyi dan musisi Sammy Simorangkir dan presenter sepak bola dan model Viviane Tjeuw yang akan segera melepas masa lajangnya pada 22 Juli 2017 

TRIBUNNEW.COM - Sammy Simorangkir dan Viviane telah resmi menjadi pasangan suami istri setelah menikah pada 22 Juli 2017.

Setelah menikah, keduanya pun masih terus beradaptasi apalagi soal kebiasaan satu sama lainnya, terutama saat tidur.

Rupanya ada kejadian unik yang dialami Viviane saat pertama kali tidur bareng Sammy Simorangkir.

Tak disangka, Viviane mendengar suara tembakan di kamarnya saat sedang tidur pulas.

Hal itu diungkapkan presenter cantik tersebut saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (1/8/2017).

"Ya pasti beda, pertama kali aku tidur bareng sama dia di rumah itu agak kaget juga," ujar Viviane.

Suara tembakan misterius ini pun terungkap.

Berita Rekomendasi

Terkejutnya Viviane mendengar suara tembakan tersebut rupanya berasal dari Sammy Simorangkir sendiri yang ternyata merupakan seorang gamers dan suka begadang.

Kebiasaan Sammy itu berbanding terbalik dengan mantan istri Okan Cornelius tersebut yang justru harus tidur dengan suasana begitu tenang.

"Karena dia gamers kan jadi dia kalo main games tuh bisa begadang sampe pagi," ujar Viviane.

"Kalau aku tuh tidur harus yang hening, harus yang tenang, nggak bisa berisik, kalo ini kaget aja tiba-tiba 'tembak-tembak' heboh sendiri," lanjutnya seraya tertawa.

Meski begitu, Viviane pun kini sudah bisa beradaptasi dengan kebiasaan suaminya tersebut.

"Ya ampun ternyata aku sudah nggak sendiri gitu, jadi agak-agak ada bedanya sekarang, udah adaptasi sih dibikin happy aja," tutur Viviane.

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas