Aksi Band Dagelan di GIIAS 2017
Dalam aksinya, mereka turun ke panggung untuk mengajak para pengunjung GIIAS 2017 ikut bernyanyi.
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Grup musik parodi Xtrim tampil di stan Isuzu truk dan bus di ajang GIIAS 2017 yang digelar di gedung ICE, BSD City, Tangerang, Banten, Senin (14/8/2017).
Gaya konyol empat vokalis band tersebut menyanyikan lagu dangdut"Yang Penting Happy".
Dalam aksinya, mereka turun ke panggung untuk mengajak para pengunjung GIIAS 2017 ikut bernyanyi.
Seorang nenek berkerudung memenuhi ajakan para vokalis tersebut. Secara keseluruhan, penampilan mereka membuat pengunjung tertawa.(*)
Berita Rekomendasi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.