Aksi dan Gerakan Denada di Video Klip Terbaru Jadi Sorotan
Terlihat, hampir kebanyakan adegan video menampilkan gerakan yang menunjukkan bagian belakang tubuh Denada
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Ignatia Andra Xaverya/Tribun Jatim
TRIBUNNEWS.COM - Satu lagi musisi Indonesia yang karyanya cukup bikin heboh.
Siapa tak kenal dengan penyanyi sekaligus rapper Denada Tambunan.
Sosok Denada punya bakat dalam tarik suara dengan talenta yang tak dimiliki kebanyakan orang.
Putri dari Emilia Contessa ini adalah penyanyi yang terkenal di tahun 2000an.
Denada memang memiliki darah seni dari orang tuanya sehingga memiliki bakat dan suara yang sangat merdu.
Denada adalah satu musisi Indonesia yang terbilang cukup berpengaruh di dunia musik.
Bagaimana tidak, dirinya terjun di dunia musik Indonesia diawali dengan genre musik pop.
Beberapa tahun selanjutnya, ia mencoba peruntungan musiknya dalam RnB dan spesialisasi rap.
Bahkan, hingga pertengahan 2016 lalu, Denada masuk dalam satu ajang musik Indonesia dan menunjukkan bakatnya sebagai rapper.
Dari ajang tersebut, keinginan Denada untuk meneruskan bakatnya bernyanyi rap tampak sangat ditekuninya.
Namun, di balik keinginannya untuk tetap melantunkan lagu bernada rap, Denada juga mencoba mencicipi musik dangdut.
Sehingga, kini aliran musik ibu dari satu anak itu tampaknya sedikit simpang siur.
Setelah menikah dengan suami pertamanya, kisah cinta Denada juga tampaknya tak berjalan lancar.