Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Hijrah dan Kenakan Hijab, Salmafina Khairunnisa Rindu Gaya Hidup Sebelumnya?

Salma tak memungkiri jika ia merindukan sejumlah teman dan sahabatnya yang biasa menghabiskan waktu bersama.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Hijrah dan Kenakan Hijab, Salmafina Khairunnisa Rindu Gaya Hidup Sebelumnya?
Instagram/SalmafinaKhairunnisa
Salmafina Khairunnisa. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Putri dari pengacara Sunan Kalijaga, Salmafina Khairunnisa awalnya dikenal lekat dengan gaya hidup glamor dan pergaulan remaja modern.

Namun kini, ia memutuskan untuk menggunakan hijab dan memperdalam ilmu agama.

Lantas, apakah Salmafina merindukan kehidupan lamanya?

"Banyak yang tanya, kangen sama lifestyle-nya atau enggak? Tapi (jawabannya) enggak," ungkap Salma kepada Tribunnews, ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (20/10/2017).

Namun, Salma tak memungkiri jika ia merindukan sejumlah teman dan sahabatnya yang biasa menghabiskan waktu bersama.

Karena menurutnya, ia masih membutuhkan teman untuk berbagi.

Berita Rekomendasi

"Tapi kalau kangen sama temen temen aku itu, aku rindu banget karena meskipun aku sudah hijrah aku butuh temen, butuh sharing sama mereka. Nggak mau meninggalkan mereka karena niat aku untuk menjemput mereka agar dikasih hidayah sama Alllah," ujarnya lagi.

Salma yang kini telah mantap memperdalam ilmu agama, justru berniat kuat untuk mengajak teman-temannya meninggalkan pergaulan mereka yang terbilang bebas.

"Ada juga satu temen aku yang udah aku cerewetin akhirnya berhijrah ke jalan yang benar. Dan bergaul sama orang yang benar. Goals aku sih temenku semuanya begitu," katanya.

Setelah mengubah tampilannya dengan berhijab, beberapa waktu kemudian Salma pun dipersunting oleh penghafal Al-Quran yakni Taqy Malik.

Salma menikah di usianya yang baru menginjak 18 tahun.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas