Andien Sebut 'Baby Kawa' Kenal Dunia Ibunya Secara Alami
Andien menambahkan, ia tetap aktif menyanyi saat 'baby Kawa' masih berada di dalam perutnya.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
![Andien Sebut 'Baby Kawa' Kenal Dunia Ibunya Secara Alami](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/penyanyi-andien_20171030_164625.jpg)
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi Andien Aisyah mengaku anaknya telah mengenal dunia musik sejak masih dalam kandungannya.
Hal tersebut karena saat hamil, putranya yang bernama Anaku Askara Biru atau Kawa itu telah ikut bersamanya menyanyi dari panggung ke panggung.
"Ya iya, dari waktu masih di perut itu (Kawa) udah ikutan nyanyi-nyanyi," ujar Andien, saat ditemui di Paviliun Indonesia, Senayan City, Jakarta Selatan, Senin (30/10/2017).
Menurutnya, perkenala antara Kawa dengan dunia musik terjadi begitu saja.
Ia tidak memaksa Kawa untuk memasuki dunianya, namun emang aktifitas Andien sebagai seorang penyanyi dan ibu, membuatnya harus membawa Kawa saat menjalani profesinya.
"Aku rasa ya perkenalan ini bukan sesuatu yang gimana-gimana, secara natural terjadi begitu saja," jelas Andien.
Wanita berkulit sawo matang itu pun menambahkan, ia tetap aktif menyanyi saat 'baby Kawa' masih berada di dalam perutnya.
Sehingga tentu saja mau tidak mau, Kawa mulai mengenal musik.
"Maksudnya ketika anak saya di dalam perut terus saya nyanyi, otomatis dia jadi diperkenalkan ke musik," kata Andien.
Tidak hanya musik, saat Andien memghadirj acara-acara lainnya pun tentunya Kawa akan diajak dan mengikuti kegiatannya.
Keikutsertaan Kawa dalam kegiatan Andien memang tidak luput dari perannya sebagai seorang ibu yang harus menjaga Kawa selama 24 jam dalam seminggu.
Ia menegaskan putranya selalu berada dalam dekapannya.
"Kemudian saya ajak-ajak ke acara seperti ini, simply karena sebenernya dia nempel terus ke saya, 24 jam dalam seminggu ada di dekapan saya," tegas Andien.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.