Penampilan Agnez Mo saat Hadiri American Music Awards 2017
Gaun long wrap dresses yang dipilih oleh Agnez Mo kali ini menjadikannya tampak simpel dan elegan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TribunWow.com/Galih Pangestu J
TRIBUNNEWS.COM - Agnez Mo hadir di acara American Music Awards 2017, Minggu (19/11) malam waktu setempat.
Di perhelatan kali ini, ia tampil dengan dandanan yang cukup simpel dan elegan.
Ia tampak anggun mengenakan gaun rancangan John Galliano
Gaun long wrap dresses yang dipilih oleh Agnez Mo kali ini menjadikannya tampak simpel dan elegan.
Tak hanya itu, sisi sensual Agnez terpancar dari desain bagian dada yang memakai plunging neck.
Penampilannya semakin sempurna dengan clutch berwarana silver dan gaya rambut pixie yang di-bleaching.
Penampilan Agnez saat menghadiri AMA 2017 tersebut dibagikan di akun Instagramnya, @AgnezMo.
Foto tersebut telah mendapat 2 ribu komentar lebih dan telah disukai 156 ribu akun.
Sebagian besar warganet memberikan komentar bernada positif kepada Agnez.
Mereka memuji dan memberi dukungan terhadap Agnez Mo. (TribunWow.com/Galih Pangestu J)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.