Daftar Aktris Bollywood dengan Bentuk Badan Paling Bagus
jika Anda adalah seorang publik figur yang harus selalu memerhatikan penampilan di setiap kesempatan.
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - Mempunyai badan ideal adalah impian semua orang, terutama perempuan.
Tidak sedikit perempuan yang rela melakukan apa saja demi mendapatkan bentuk badan impian.
Terlebih jika Anda adalah seorang publik figur yang harus selalu memerhatikan penampilan di setiap kesempatan.
Selain bakat mereka dalam berakting atau bernyanyi saat di panggung.
Seperti deretan aktris Bollywood ini. Mereka rela melakukan perawatan agar terlihat cantik dan menarik di mata penggemar.
Sehingga mereka selalu bisa memenangkan hati penggemar dengan penampilan sekaligus bakat mereka.
Berikut 5 daftar aktis Bollywood dengan bentuk badan paling bagus.
1. Jacqueline Fernandez
Aktris yang berasal dari Sri Lanka ini menjadi bintang di Bollywood setelah memenangkan sebuah kontes kecantikan.
Ia telah banyak membintangi banyak film seperti Housefull 2, Race 2, Kick and Roy yang berhasil di box office.
Ia juga sedang meniti karirnya dalam bidang lainnya, yaitu tarik suara.
2. Nargis Fakhri
Nargis menjadi bintang setelah bermain dalam Rockstar bersama Rabin Kapoor.
Ia juga telah melakukan beberapa pertunjukkan panggung mengagumkan di berbagai Penghargaan Bollywood.
3. Bipasha Basu
Penampilan Bipasha dinilai mempunyai khas Bengali dengan rambutnya yang berkilau dan mengilap dengan mata yang ekspresif.
Ia memulai karirnya bersama Raaz dan mendapatkan banyak tawaran peran setelahnya.
Bipasa juga telah memproduksi beberapa video yang berkaitan dengan kebugaran, aerobik dan latihan yang membantu Mom agar tetap bugar.
4. Kareena Kapoor
Siapa yang tidak mengenal aktris cantik satu ini? Kareena adalah salah satu aktris Bollywood yang dibayar tinggi dari zaman dahulu.
Kemampuan aktingnya dan kecantikannya dapat memukau siapa saja yang menonton filmnya.
5. Anushka Sharma
Karir Anushka Sharma berawal dari Rab Ne Bana Di Jodi.
NH10 adalah filmnya yang lain dan ia mendapatkan sambutan hangat.
Anushka mempunyai kulit yang bersih dan bentuk tubuh yang terpelihara dengan baik. (*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.