Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Terlalu Centil, Prilly Latuconsina Sempat Diragukan Perankan Risa di Film Danur

Tak terbayangkan sebelumnya dalam benak Risa Saraswati kalau Prilly Latuconsina memerankan karakter Risa di film "Danur: I Can See Ghosts".

Editor: Willem Jonata
zoom-in Terlalu Centil, Prilly Latuconsina Sempat Diragukan Perankan Risa di Film Danur
Instagram
Prilly Latuconsina 

Laporan Wartawan Kompas.com, Ira Gita  Natalia Sembiring

TRIBUNNEWS.COM - Tak terbayangkan sebelumnya dalam benak Risa Saraswati kalau Prilly Latuconsina memerankan karakter Risa di film "Danur: I Can See Ghosts", yang diangkat dari novel karyanya. 

Sebab, dalam sebuah sinetron, Prilly sepintas terkesan centil, periang, dan lincah. Jauh dari karakter seorang Risa.

"Awalnya sebenarnya aku agak pesimis," kata Risa kepada Kompas.com saat dihubungi melalui salmbungan telepon, Rabu (14/2/2018).

Baca: Prilly Latuconsina Tak Tergantikan di Sekuel Film Danur

"Aku merasa karakter aku tuh enggak kayak dia. Terus aku tanya, aduh kok gini ya? Awal-awal kayak gitu," lanjutnya.

Namun saat proses syuting, Prilly berusaha membangun kedekatan dengan Risa demi mendalami perannya dalam film Danur.

Berita Rekomendasi

Baca: Diperiksa Polisi, Keterangan Fachri Albar Berubah-ubah

Baca: Roro Fitria Cemaskan Ibunya Tinggal Sendiri di Rumah

"Dia tanya karakter aku seperti apa, sampai ketika syuting pun 'kak aku harus gimana ya?'" tutur Risa.

Ia menilai Prilly tak main-main saat mendapatkan kepercayaan memerankan karakter Risa. Usaha Prilly akhirnya berbuah manis. 

"Pas dia main 'oke lu mirip gue Pril', dia bisa, aku rasa dia memang aktingnya oke dan pas nonton, oh iya ini Risa banget secara gestur," tandasnya.(*)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas