Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Jalani Tes Urine dan Tes Sample Rambut, Roro Fitria Diam dan Banyak Menunduk

Roro Fitria dibawa dari Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya ke Pusat Laboratorium dan Forensik (Puslabfor) Polri, Kalimalang, Duren Sawit, Jaktim.

Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Jalani Tes Urine dan Tes Sample Rambut, Roro Fitria Diam dan Banyak Menunduk
Lalu Hendri Bagus/Grid.ID
Roro Fitria tertunduk lesu sambil menutupi wajahnya dengan masker saat dijumpai Grid.ID di Pusat Laboratorium dan Forensik (Puslabfor) Polri, Kalimalang, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (20/2/2018). 

TRIBUNNEWS.COM - Artis Roro Fitria dibawa dari Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya ke Pusat Laboratorium dan Forensik (Puslabfor) Polri, Kalimalang, Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (20/2/2018).

Saat tiba di Puslabfor, Roro Fitria tampak menggunakan masker dan dia terus menundukkan kepala, tanpa mengucapkan apapun.

"Hari ini kami tim melakukan beberapa pemeriksaan terkait tersangka atas nama RF terdahulu,”

Baca: Tangisi Chandra, Ghea Bilang Aku Sayang Banget

“Yang sudah kita ungkap di Puslabfor di Mabes Polri," ujar Calvijn Simanjuntak, Kasubdit 2 Ditnarkoba Polda Metro Jaya saat dijumpai di Pusbalfor Polri, Jakarta Timur.

Artis yang kerap disapa Nyai tersebut menjalani pemeriksaan urine dan rambut.

Baca: Foto Masa SMP Maia Estianty Ditampilkan, Armand Maulana Langsung Bilang Dian Sastro

Berita Rekomendasi

"Perikasa uji sampel rambut yang bersangkutan untuk mengetahui sudah berapa lama yang bersangkutan melakukan rutinitas atau tidak," ujarnya lagi seperti dikutip Tribunnews.com dari Grid.ID.

Roro Fitria hanya menjalani pemeriksaan di Puslabfor Polri selama kurang lebih 40 menit.

Setelah itu, ia kemudian kembali dibawa ke Rutan Direktorat Narkoba Polda Metro Jaya. (Grid.ID/Lalu Hendri Bagus)

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas