Tak Selera Makan, Jennifer Dunn Puasa Senin Kamis, Begini Perubahan Tubuhnya Sejak Masuk Sel
Sudah lebih dari sebulan aktris Jennifer Dunn (28) mendekam di balik penjara, akibat kasus dugaan kepemilikan narkotika jenis sabu-sabu.
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM- Sudah lebih dari sebulan aktris Jennifer Dunn (28) mendekam di balik penjara, akibat kasus dugaan kepemilikan narkotika jenis sabu-sabu.
Berada di balik penjara membuat wanita yang akrab disapa Jedun itu insaf.
Wanita yang dicap netizen sebagai 'pelakor' itu kini lebih mendekatkan diri kepada Tuhan.
Insyafnya Jedun diungkapkan oleh kuasa hukumnya, Pieter Ell, ketika dihubungi Warta Kota (Tribunnews.com Network) melalui sambungan telepon, Senin (19/2/2018).
"Selama sebulan lebih, Jedun jadi lebih mendekatkan diri kepada Tuhan ya. Dia lebih agamis lah, sering mengikuti acara keagamaan yang disediakan di dalam tahanan," ungkap Pieter Ell.
Baca: Begini Sedihnya Elvy Sukaesih Saat Dibully, Sang Cucu Pun Marah dan Membelanya
Pieter menambahkan, Jedun jadi rajin menjalani ibadah puasa, selama sebulan terakhir.
Hal itu dikarenakan Jedun tidak selera dengan makanan yang ada di dalam tahanan.
"Jedun jalani puasa Senin dan Kamis. Dia ngeluh juga katanya makanannya enggak selera di tahanan. Kan makanan di dalam tahanan ya begitu lah," ucapnya.
Karena sering puasa dan tidak selera makan, Pieter mengungkapkan ada perbedaan yang terlihat pada tubuh Jedun.
"Paling perbedaannya berat badan dia (Jedun) turun ya, jadi kurus," ujar Pieter Ell. (*)