Dinikahi Salah Satu Pria Terkaya di Singapura, Sosialita dari Keluarga Bakrie Ini Jarang Terekspos!
Keluarga Bakrie memang dikenal sebagai keluarga konglomerat di Indonesia. Beragam perusahaan yang didirikan oleh keluarga Bakrie adalah perusahaan be
Editor: Tiara Shelavie
TribunSolo.com/Galuh Palupi Swastyastu
TRIBUNNEWS.COM - Keluarga Bakrie memang dikenal sebagai keluarga konglomerat di Indonesia.
Beragam perusahaan yang didirikan oleh keluarga Bakrie adalah perusahaan besar.
Bahkan, kini keluarga Bakrie sudah merambah ke berbagai usaha untuk memperlebar bisnisnya.
Perusahaan Bakrie yang dikenal dengan Bakrie & Brothers didirikan pertama kali oleh Achmad Bakrie.
Achmad Bakrie memiliki empat anak, di antaranya Aburizal Bakrie, Roosmania Odi Bakrie, Indra Usmansyah Bakrie, dan Nirwan Dermawan Bakrie.
Sepeninggal Achmad Bakrie, perusahaan diteruskan oleh anak hingga cucu-cucunya.
Bukan hanya anak dan cucu-cucu laki-laki keluarga Bakrie yang kerap menjadi sorotan, namun para putri dari keluarga Bakrie juga menjadi sorotan.
Salah satunya adalah Adinda Bakrie.