Khusus Tampil di SHVR Ground Festival 2018, Rita Ora Bawa 26 Dancers Untuk Aksi Panggungnya
Untuk aksi panggungnya saja Rita Ora akan membawa 26 dancers dan lagu-lagu Rita Ora juga menjadi Hits Airplay
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM - SHVR Ground Festival 2018 segera menghentak Jakarta selama dua hari berturut-turut pada 4 Mei & 5 Mei 2018 di Allianz Eco Park, Ancol.
Pesta electronic dance music ini mengusung tema Russian Cosmic dengan susunan line up atau artis penampil yang luar biasa, satu di antaranya adalah Diva asal Inggris, Rita Ora.
Menurut Darshan Pridhnani selaku CEO Hype Festival dalam keterangannya, mengatakan Rita Ora akan membawa banyak anggota timnya untuk tampil di Jakarta dan hanya akan tampil di SHVR Ground Festival 2018.
"Untuk aksi panggungnya saja Rita Ora akan membawa 26 dancers dan lagu-lagu Rita Ora juga menjadi Hits Airplay di Radio Station di Indonesia, sudah pasti banyak penggemar Rita Ora yang berada di Indonesia ingin langsung menyaksikan penampilan Diva asal Inggris ini,” kata Darshan.
Selain Rita Ora, festival ini juga akan dimeriahkan dengan aksi 'spinning' seru dari 3LAU, Alan Walker, Alison Wonderland, Aly & Fila, Bondax, Cash Cash, Cheat Codes, Disclosure, Gareth Emery, Gryffin, Khomha, The Magician, Nicky Romero, Standerwick X Willatkinson, Andre Dunant, Dipha Barus dan RBA.
Berikut Harga tiket SHVR GROUND FESTIVAL 2018:
GA 1 hari : IDR 550,000.-
GA 2 hari : IDR 825,000.-
VIP 1 hari : IDR1,000,000.-
VIP 2 hari : IDR 1,500,000.-
GA 2 hari Early (Entry before 7PM) : IDR 675,000.-
GA 2 haripaket Group ber-6 : IDR 3,600,000.-
GA 2 haripaket Group ber-4 : IDR 2,600,000.-
So, kamu-kamu dan Generation-G yang ingin hadir di fesival tersebut, cari tahu informasi lebih lengkap dengan mem-follow SHVR Ground Festival 2018 di @SHVR_ID dan @hypefestivalid dengan tagar resmi #StartTheParty dan #SGF18
Dapatkan segera tiketnya sebelum kehabisan hanya di www.shvr.id.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.