Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Delapan Musisi Ternama Berkolaborasi di Pesta Pendidkan 2018

- Enam musisi ternama berkolaborasi dalam acara Pesta Pendidikan 2018 yang digelar di Kementerian Pendidikan, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat,

Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Delapan Musisi Ternama Berkolaborasi di Pesta Pendidkan 2018
instagram
Delapan musisi berkolaborasi dalan acara Pesta Pendidikan 2018 yang digelar di Kementerian Pendidikan, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (2/5/2018). 

Laporan Waratawan Tribunnews, Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Enam musisi ternama berkolaborasi dalam acara Pesta Pendidikan 2018 yang digelar di Kementerian Pendidikan, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (2/5/2018).

Enam musisi ternama tersebut di antaranya: Endah & Rhesa, Tompi, Glenn Fredly, Vidi Aldiano, Andien, Tulus.

Mereka bernyanyi bersama dalam satu panggung dalam rangka merayakan hari Pendidikan Nasional.

Lagu yang dinyanyikan berjudul Semua Murid Semua Guru yang ditulis kedelapan musisi tersebut.

Vidi Aldiano sebagai perwakilan para musisi tersebut menyatakan, permasalahan pendidikan merupakan permasalahan mendasar.

Delapan musisi berkolaborasi dalan acara Pesta Pendidikan 2018 yang digelar di Kementerian Pendidikan, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (2/5/2018).
Delapan musisi berkolaborasi dalan acara Pesta Pendidikan 2018 yang digelar di Kementerian Pendidikan, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (2/5/2018). (isntagram)

Bila Indonesia bisa memgelola pendidikan secara baik, maka kemajuan negara akan bergerak relatif cepat.

Berita Rekomendasi

Oleh sebab itu dirinya sangat mendukung Kementerian Pendidikan & Kebudayaan (Kemdikbud) dalam mempercanggih sistem pendidikan nasional, melalui gerakan Semua Murid Semua Guru.

"Masalah pendidikan itu masalah yang paling mendasar dalam memajukan bangsa. Bila masyarakatnya pendidikannya baik. Maka Negara akan maju pesat, gue rasa," kata Vidi Aldiano.

Sebagaimana diketahui gerakan Semua Murid Semua Guru merupakan gerakan mempercanggih sistem pendidikan, satu di antara beberapa cara, yaitu membagikan flashdisk berisi beberapa individu dari beragam profesi baru, di antaranya: YouTuber, Vloger, dan pengusaha online.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas