Ekspresi Kesedihan Limbad Saat Beri Penghormatan Terakhir Pada Bupati Tegal
Limbad tampak duduk di kursi sebalah utara Pendopo dengan wajah kemerahan karena tak bisa menahan rasa sedihnya.
Editor: Anita K Wardhani

TRIBUNNEWS.COM, SLAWI - "Innalilahi wainnailaihi rojiun, innnalilahi wainnailaihi rojiun," seru seisi warga yang mengunjungi Pendopo Pemkab Tegal, Selasa (15/5/2018).
Ucapan tahlil tersebut tak kunjung berhenti kala jenazah almarhum Enthus Susmono, Bupati Tegal dibawa ke Pendopo untuk penghormatan terkakhir.
Tak sedikit warga menangis saat proses penghormatan terakhir oleh Pemkab Tegal.
Adapun di antaranya yang hadir untuk memberikan penghormatan ialah Plt Gubernur Jateng, Heru Sudjatmoko, Pjs Bupati Tegal Sinoeng N Rachmadi, Pjs Walikota Achmad Rofai, dan dua Paslon Bupati Tegal lainnya.
Selain itu, ternyata sosok Limbad pun hadir untuk melihat prosesi penghormatan terakhir almarhum.
Sosok yang dikenal dengan aksi berbahayanya ini datang ke pendopo tepat pada pukul 10.00 WIB.
Limbad tampak duduk di kursi sebalah utara Pendopo dengan wajah kemerahan karena tak bisa menahan rasa sedihnya.
Lewat pantauan Tribunjateng.com di lokasi, almarhum akan disalatkan terlebih dahulu di Masjid Agung Procot Slawi.
Setelah itu, almarhum akan dimakamkan di rumah pribadi, Jalan Jalan Projo Sumarto 2 No 11, Bengle, Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah pada Selasa (15/5/2018) pukul 12.00 WIB. (TribunJateng/Akhtur Gumilang)
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Wajah Limbad Merah Menahan Sedih saat Beri Penghormatan Terakhir Pada Almarhum Enthus, http://jateng.tribunnews.com/2018/05/15/wajah-limbad-merah-menahan-sedih-saat-beri-penghormatan-terakhir-pada-almarhum-enthus.