Pernah Tampil Bareng, Tessy: Gogon yang Dapat Gaji, Saya ya Senang
Tessy, komedian Srimulat itu, menilai sosok almarhum Gogon adalah teman senasib dan seperjuangan.
Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tessy, komedian Srimulat itu, menilai sosok almarhum Gogon adalah teman senasib dan seperjuangan.
Ia juga sudah melupakan masalahnya dengan Gogon yang terjadi pada 2015 lalu.
"Gogon itu teman senasib, seperjuangan. Sosok Gogon itu baik hati, sama teman semua dianggap saudara," kata Tessy saat dihubungi Tribunnews, Selasa (15/5/2018).
Pada 2015 lalu, hubungan pelawak Gogon dengan Tessy dikabarkan merenggang lantaran masalah foto.
Saat itu, diberitakan bahwa Tessy merasa Gogon menyebarkan foto dirinya tengah dalam kondisi kritis usai menenggak cairan pembersih toilet usai ditangkap petugas karena narkoba.
Sejak saat itu hubungan keduanya merenggang. Namun Tessy seakan sudah melupakan hal tersebut.
"Enggak, masalah itu sudah enggak ada. Bukan karena sekarang di sudah enggak ada, saya jadi baik-baikin dia. Gogon itu baik, soal masalah yang dulu ya orang jalan saja ibaratnya bisa kesandung," ungkapnya.
Tessy mengaku persahabatannya dengan Gogon tetap terjalin. Ia terakhir bertemu pelawak yang dikenal dengan ciri khas rambutnya itu pada 1 bulan lalu dalam sebuah acara.
"Ada show saya diajak mampir, ternyata Gogon yang sedang tampil di situ. Ya sudah kita tampil bareng-bareng, Gogon yang dapat gaji, saya ya senang saja bisa tampil," ungkap Tessy.(*)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.