Soal Foto Ciumannya Viral, Iqbaal Ramadhan Cuma Jawab Dua Kata
BEBERAPA hari lalu, beredar sebuah foto penyanyi yang juga artis peran Iqbaal Ramadhan (18) sedang berciuman
Editor: Anita K Wardhani
TRIBUNNEWS.COM, SLEMAN- BEBERAPA hari lalu, beredar sebuah foto penyanyi yang juga artis peran Iqbaal Ramadhan (18) sedang berciuman dengan wanita yang diduga kekasihnya.
Foto tersebut viral di media sosial. Dalam foto itu terlihat Iqbaal sedang mencium bibir wanita yang berada di hadapannya, yang diduga bernama Mikaela Lezcano.
Disebut-sebut, foto ciuman tersebut diambil seusai mereka menghadiri acara kelulusan sekolah di Amerika Serikat beberapa hari lalu.
Ketika ditemui dalam rilis film 'Bumi Manusia' yang dilakukan oleh Hanung dan Falcon Pictures di lokasi syuting, di Desa Gamplong, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kamis (24/5/2018), Iqbaal enggan menanggapinya.
"Ah... Sekip!!!," kata Iqbaal Ramadhan dengan tegas.
Kendati demikian, Iqbaal bersyukur dirinya bisa lulus dalam pendidikannya di bangku Sekolah Menengah Atas (SMA) di Amerika Serikat.
Bekas personil grup vokal CJR yang juga bintang film 'Dilan 1990' itu optimis nilai yang diraihnya sangat memuaskan karena ia sudah bekerja keras sampai stres saat mengerjakan soal ujiannya.
"Pastinya senang sudah lulus. Gua ke Indonesia karena kuliah masih September. Kemudian, syuting Bumi Manusia itu di Juli sampai Agustus 2018. Gua masih nunggu hasil ujian gua sih nanti akan keluar di Juli," ucap Iqbaal Ramadhan.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.