Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Uut Permatasari Asik Bergoyang untuk Video Klip, Kebakaran Terjadi Tak Jauh Dari Lokasi Syuting

Kebakaran terjadi tepat di belakang kawasan Kota Tua, Jakarta Pusat, Kamis (5/7/2018) siang. Lokasinya tak jauh dari tempat syuting Uut Permatasari.

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Uut Permatasari Asik Bergoyang untuk Video Klip, Kebakaran Terjadi Tak Jauh Dari Lokasi Syuting
TRIBUNNEWS.COM/NURUL HANNA
Pedangdut Uut Permatasari tengah syuting video klip lagu terbarunya. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kebakaran terjadi tepat di belakang kawasan Kota Tua, Jakarta Pusat, Kamis (5/7/2018) siang.

Dalam waktu yang bersamaan, pedangdut Uut Permatasari tengah syuting video klip lagu terbarunya, ‘Hae Hae’.

Di sela proses syuting, terlihat asap hitam mengepul dari belakang kawasan kota tua. Gumpalan asap terlihat semakin membesar.

Belum diketahui penyebab dan lokasi tepatnya kebakaran tersebut.

kebakarn kota tua
Kebakaran terjadi tepat di belakang kawasan Kota Tua, Jakarta Pusat, Kamis (5/7/2018) siang.

“Di sini ada kejadian yang kita tidak duga. Ada kebakaran. Luar biasa," kata Uut.

Ia berharap kejadian tersebut tidak mengganggu proses pembuat video klipnya.

Berita Rekomendasi

"Tapi mudah-mudahan syuting kita lancar hari ini," lanjutnya.

Penyanyi dangdut Uut Permatasari kembali meluncurkan single terbarunya, setelah lima tahun vakum dari industri musik dangdut.

Untuk mendukung lagu dangdut tersebut, penyanyi asal Sidoarjo itu membuat video klip di kawasan Kota Tua.

Video klip tersebut dibuat dengan melibatkan sejumlah penari dari berbagai usia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas