Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Verrell Bramasta Ajak Fans Interaksi Lewat Aplikasi Pribadinya, yang Beruntung Bisa Liburan Bareng

Aplikasi tersebut bernama Verrell Bramasta Official App. Kontennya pun eksklusif.

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Verrell Bramasta Ajak Fans Interaksi Lewat Aplikasi Pribadinya, yang Beruntung Bisa Liburan Bareng
Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah
Verrell Bramasta ditemui di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (5/8/2018). 

Laporan wartawan tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Verrell Bramasta sadar perkembangan dunia digital. Ia pun meluncurkan aplikasi yang dapat memudahkan penggeramarnya berinteraksi dengannya secara langsung.

Aplikasi tersebut bernama Verrell Bramasta Official App. Kontennya pun eksklusif. Ada kontes dan hadiah melalui feed sosial unik yang membuat penggemar dapat lebih mengenal Verrell.

Dan yang pasti, ia akan membagikan seluruh aktivitas kesehariannya di dalam aplikasi tersebut dalam bentuk foto dan video.

Misal, ketika Verrell berada di lokasi syuting serial sinetronnya, ekspedisi perjalanan, sampai kecintaannya terhadap konten-konten menarik lainnya.

"Bedanya mungkin selama ini aku makenya IG, youtube, twitter dari aplikasi ini bisa konek ke semua sosmed aku. Di sini aku bakal ada konten eksklusif. Selain aku bisa ngasih kegiatan aku yang ga dishare dimana-dimana, yang enggak bisa diupload di sosmed lainnya," ujar Verrell di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (5/8/2018).

Yang berbeda menurut Verrell dengan penggemar aktif menggunakan aplikasi dapat memenangkan hadiah yang berupa liburan bersama dengan dirinya.

Berita Rekomendasi

"Seberapa banyak anda menggunakan aplikasi, berapa sering, tetap melihat kegiatannya, lebih aktif, itu bisa mendapatkan bintang yang banyak untuk bisa diundang liburan bareng," katanya.

Verrell merencanakan pengumpul bintang terbanyak akan berlibur bersama dirinya dan Wilona ke Jepang.

"Rencana ke jepang, untuk 3 bulan ke depan. Jadi 3 bulan ke depan siapa yang dapat mengumpulkan bintang paling banyak, itu yang berangkat," ujar Verrell.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas